Rumah Gadang Kerajaan Koto Besar

Home / Wisata Budaya / Rumah Gadang Kerajaan Koto Besar

Rumah Gadang Kerajaan Koto Besar merupakan Rumah Gadang Suku Caniago di Koto Besar yang berasal dari Kerajaan Pagaruyung. Nenek Moyang Suku Caniago ini datang ke Koto Besar diperkirakan sekitar abad 14 Masehi. Tonggak yang digunakan untuk mendirikan rumah gadang ini masih asli terbuat dari kayu yang sangan kuat.

Rumah Gadang Kerajaan Koto Besar terletak di Nagari Koto Besar Kecamatan Koto Besar sekitar 10 km dari Pulau Punjung. Untuk sampai ke tempat objek wisata dapat ditempuh dengan roda dua / roda empat waktu 30 menit